Goes to Virtual Reality for your vision

Friday, July 8, 2016

Apa itu Web VR ?

Web VR bukanlah suatu hal yang baru, walaupun sampai saat ini masih dalam tahap pengembangan tetap saja akan menjadi pilihan yang menarik bagi pengguna internet untuk menjelejahi dunia maya.Secara teknis Web VR merupakan Javascript API yang digunakan untuk melihat konten VR di Web, itu berarti kamu tidak perlu repot untuk mendownload app atau plugin, hanya saja cukup menampilkan web secara 3D dan tentu project ini masih dalam tahap eksperimen.

Secara etimologis, Web VR adalah Virtual reality yang disajikan di browser internet seperti pada Mozilla Firefox atau Google Chrome. Mozilla telah mengembangkan platform MozVR  yang dirancang sebagai bentuk pengalaman baru user mozilla untuk ikut berpatisipasi dan berkolaborasi dalam membuat Web VR itu sendiri.

Tidak mau kalah dengan mozilla, Google Chrome juga mengembangkan VR Shell yang nantinya dapat menjadikan website apapun terlihat seperti Virtual Reality.Dengan Platfrom Google Daydream yang juga diluncurkan tahun ini, VR shell dapat digunakan di Android dan platform lainnya.
Kamu bisa aktifkan Web VR di chrome dengan ketik di browser search chrome://flags/#enable-vr-shell , namun ini masih tahap pengembangan jadi diperhatikan baik - baik ya.


So, banyak vendor besar yang sudah memulai dalam tahap pengembangan Web VR ini juga seperti Oculus,Vive atau samsung. kita tunggu saja sampai versi beta nya selesai atau kamu ingin buat sendiri ? ,

No comments:

Post a Comment